Hal hal yang harus kamu pelajari saat muda

Hal hal yang harus kamu pelajari saat muda, hai sobat – sobat , kali ini saya akan membagikan kepada anda pelajaran hidup yang tidak akan anda sesali ketika membacanya yaitu hal – hal yang harus dipelajari saat muda, berikut hal hal yang harus kamu pelajari saat muda :

Pramuka

Siapa sih yang gak kenal dengan ekstrakulikuler sekolah yang diwajibkan oleh pemerintah saat ini, yah hamper semua siswa di sekolah negeri maupun swasta pasti mendapatkan pelajaran pramuka. Pramuka merupakan pelajaran dan kegiatan yang menyenangkan sekaligus mendidik siswa agar mandiri, dapat beratahan hidup, terampil, kreatif, aktif, sosialis, peduli sesama, beriman, bertaqwa kepada tuhan yang maha esa dan memiliki moral yang baik. Walaupun sudah banyak yang mendapatkan kegiatan pramuka namun banyak juga yang tidak peduli dengan kegiatan ini bahkan banyak dari mereka yang bolos pramuka, banyak siswa beralasan untuk tidak mengikuti pramuka karena menganggap pramuka adalah kegiatan yang membosankan dan sia – sia membuang waktu , yah itulah salah satu realita pramuka di Indonesia yaitu terasa membosankan, kurang materi dan gitu – gitu aja dan mengikuti pramuka hanya terkesan mengikuti peraturan wajib yang tak berguna bahkan jika melanggar diberi hukuman , benar – benar menjengkelkan bukan. Tetapi walau bagaimana pun juga pramuka harus tetap kita ikuti karena dengan mengikuti pramuka dapat melatih rasa kesetian , rasa sabar, disiplin, mandiri, mawas diri, dan mengalah. Bagi anda yang sampai saat ini masih diwajibkan untuk ikut pramuka , keep strong ya, bersabarlah karena kegiatan ini juga memiliki banyak manfaat dan teruslah bersemangat karena pramuka bukanlah akhir dari dunia.

Membuat tenda

Yang satu juga merupakan salah satu manfaat dari pramuka yang baru saja kita bicarakan, yaitu membuat tenda, membuat tenda itu sangat penting jika suatu saat kita berada di alam belantara dan akan berguna saat dewasa jika diminta anak untuk mengajari membuat tenda. Banyak orang tua mengaku diminta anaknya dibuatkan tenda tetapi tak bisa melakukannya.

Memasak

Masak merupakan kegiatan menciptakan makanan, memasak juga merupakan kegiatan yang menyenangkan , kita dapat membuat makanan yang kita inginkan dan kita sukai tanpa harus menyuruh orang lain untuk memasak nya dan membeli nya di restoran. Bahkan memasak juga lebih murah dibandingkan membelinya di restoran , masakan buatan tangan sendiri juga lebih enak dan lebih nikmat. Dengan masak manusia dapat melatih indranya lebih peka terhadap aroma dan rasa.

Menggambar

Gambar semua orang bisa melakukannya tapi menggambar juga perlu latihan dan dipelajari karena semua orang bisa menggambar tapi menggambar dengan menghasilkan suatu karya seni yang bukan abal – abal merupakan penciptaan yang luar biasa, jadi dengan menggambar manusia dapat menciptakan sesuatu yang baru karena menggambar merupakan bagian dari seni rupa dan seni rupa merupakan seni yang khas dan unik , semua orang dapat menggambar beda jadi semua manusia dapat menciptakan gambar yang unik yang khas.

Belajar bermain alat music terutama gitar dan piano

Pernahkah anda melihat teman anda memainkan alat musiknya ? pasti pernah hamper semua orang dapat memainkan music tapi sedikit yang menguasainya , karena music merupakan seni yang indah dapat dimainkan kapan saja dimanapun, musik dapat membahagiakan seseorang , dengan musik hidup manusia jadi lebih berwarna dan indah. Maka dari itu tidak ada salahnya jika anda belajar bermain alat music , karena semua orang membutuhkan musik.

Belajar berenang


Dengan berenang membuat tubuh sehat, berenang membuat anda bugar, berenang membuat anda tinggi, berenang membuat napas anda panjang, berenang membuat jiwa anda tenang dan fresh, dan lain – lain , begitu banyak manfaat dari berenang salah satunya dapat menyelamatkan diri dari tsunami dan banjir. Bayangkan jika anda tidak bisa berenang pasti anda akan terhanyut oleh ombak tsunami saat bencana tsunami, belajarlah berenang mulai dari latihan nafas kemudian latihan mengambang dan belajar mendayung.
Latest
Previous
Next Post »